Breaking News

Cara Memperbaiki dan Mengatasi Blog/ Website Yang di Blokir Google Chrome

Mata Lhoong | Pada kesempatan ini, kami membagikan cara memperbaiki website atau blog yang diblokir oleh google chrome. Perlu Anda ketahui bahwa, website atau sebuah blog yang baru Anda bangun tentu jauh dari masalah, baik itu di blokir atau permasalahan lainnya. Sebagai blogger mungkin tidak semua mengalami masalah yang satu ini yakni pemblokiran blog/ web saat dibuka alamat blog masing masing melalui google chrome. Akan tetapi, ada satu dua yang mengalami masalah yang satu ini, tapi jangan khawatir, blog Anda hanya tidak bisa buka melalui chrome saja, namun melalui search engine lainnya tidak masalah. Artinya blog atau website Anda tetap bisa di buka.

Mengapa masalah pemblokiran melalui google chrome ini terjadi pada website atau blog Anda? Tentu ada penyebab dan faktor yang bisa bermasalah pemblokiran pada blog Anda. Kenapa sih, ini jawaban yang bisa kami berikan. Penyebab website atau blog yang diblokir oleh google chrome adalah kesalahan Anda sendiri yang belum penuh pengalaman membangun serta menjaga kesehatan blog atau website Anda sendiri. Masalah yang satu ini disebabkan oleh script iklan yang menurut google dapat membahayakan komputer atau HP individu lainnya yang mengunjungi website atau blog Anda.

Cara memperbaiki blog atau website yang di blokir oleh chrome

Oleh karenanya, google mengambil kesimpulan, website Anda tidak layak dibuka melalui chrome yang iklan tersebut dapat membahayakan orang lain. Mengapa ini terjadi pada blog atau website Anda? Ini disebabkan Anda memasang script iklan yang menurut chrome membahayakan orang lain, maka di blokir bila blog Anda dibuka melalui chrome. Iklan apa saja yang bisa menyebabkan masalah yang satu ini? Menurut pengalaman matalhoong.com adalah script iklan dari publisher Advertiser dan lainnya yang menayang iklan tanpa kelihatan namun bisa terunduh saat pengunjung melakukan klik pada halaman website atau blog tersebut.

Sejauh ini semua orang yang aktivitasnya di dunia blogging, berharap ada sedikit pemasukan dari perusahaan internet marketing. Namun, dalam hal demikian Anda juga harus berhati hati dalam pemasangan script iklan dari publisher PPC. Di sini kami akan berbagi pengalaman selama berburu dollar di dunia internet dengan cara memasang scrip iklan sponsor atau iklan PPC yang lagi terkemuka pada saat ini. Mungkin ini kesalahan kami yang berdampak langsung pada blog ini, dan akhirnya blog yang sedang berkembang ini terdeteksi virus, hingga alamat blog matalhoong.com tidak bisa di buka melalui google chrome, terkecuali melalui Mozilla dan search engine lainnya.

Baca Juga: 7 Kunci Sukses Agar Bisa Menghasilkan Uang di Blog

Pengalaman yang sudah kami alami, harapan menjadi informasi menarik untuk pengunjung matalhoong.com, agar tidak mengalami masalah yang satu ini yakni blog atau website di blokir oleh google chrome nantinya. Selanjutnya sedikit penjelasan dari  kami, apakah website atau blog Anda muncul tanda peringatan bahaya? TLD ID saat ini sedang mengalami hal tersebut. Ini di karenakan iklan PPC dan Pop Up advertising yang di pergunakan yang tujuannya untuk menambah uang jajan melalui internet, yang sehingga berdampak buruk pada blog sendiri.

Berikut tata cara memperbaiki website atau blog Anda yang diserang oleh virus sehingga di blokir oleh Google Chrome yakni di bawah ini:
  1. langkah pertama adalah buka blog Anda dan klik pada tap tata letak untuk mengatasi serta memperbaiki blog yang di blokir chrome
  2. selanjutnya,  buang semua iklan atau hapus semua kode atau script iklan yang ada di tata letak blog Anda (widget atau code html iklan tersebut).
  3. Kemudian buka Google webmaster tool atau Google Search Console pada laman ini (https://www.google.com/webmasters/tools/home)
  4. Kemudian lihat tanda seru (warna kuning) yang bertuliskan masalah kesehatan yang parah ditemukan di properti Anda.
  5. Kemudian klik pada “Periksa kesehatan properti” sehingga akan muncul tulisan: “Perangkat lunak jahat terdeteksi?” Beberapa perangkat lunak perusak kritis terdeteksi.
  6. Kemudian klik “Perangkat lunak jahat terdeteksi?” tersebut.
  7. Akan muncul halaman masalah keamanan dan centang kotak kecil di samping tulisan: Saya telah memperbaiki masalah ini.
  8. Selanjutnya klik pada “Meminta Tinjauan”. Dan kemudian isikan penyataan bahwa Anda telah memperbaiki website atau blog Anda dan telah menghapus kode atau hal yang tak sengaja di lakukan telah di perbaiki.
  9. Selanjutnya silahkan klik di bawahnya “Minta Tinjauan”.

Untuk langkah ke dua membutuhkan waktu 24 jam agar blog Anda bisa di proses oleh pihak google chrome. Cara memperbaiki blog atau website yang tidak dapat di buka melalui google chrome sebagaimana dijelaskan di atas merupakan pengalaman yang sudah kami alami. Semoga cara di atas menjadi solusi untuk Anda yang mengalami masalah yang sama.

Dan untuk mengatasinya, hindarilah script iklan yang dapat membahayakan blog bahkan website Anda sendiri. Demikian cara memperbaiki blog atau website yang terdeteksi virus oleh chrome, semoga dengan adanya informasi di atas website dan Blog Anda yang terkena peringatan keamanan kembali sehat.

No comments