Breaking News

Cara Menerapkan Link Aktif Sosial Media di Blog

Mata Lhoong | Untuk widget sosial media, bisa dibuat sendiri dan juga sudah terdapat pada template yang di desain. Bagi anda yang sudah menggunakan template yang sudah ada sosial media namun belum mengetahui cara mengaktifkannya. Maka, pada artikel ini membagikan cara menerapkan link atau alamat sosmed anda di Icon sosial media yang ada di blog masing masing.

Cara pasang sosial media di blog agar aktif

Sebagai contoh bisa anda lihat pada gambar di atas, seperti google plus, facebook, twitter, instagram, linkedin dan sebagainya. Icon sosial media ini tentu sudah diterapkan oleh pembuat template. Sekilas melihat tentu ada ketertarikan sendirikan. Apa lagi banyak keuntungan dan kelebihan dengan adanya sosial media di blog.

Selain admin blog bisa lebih dikenal, juga dapat membangun hubungan baik dengan blogger lainnya. Mereka bisa berinteraksi langsung dengan pemilik blog masing masing. Dengan demikian, blog anda pun banyak yang kenal dan bisa cepat populer. Sisi kekurangan juga terdapat. Biasanya dengan banyak terdapat icon sosial media, blog anda sedikit lebih lambat saat dibuka.

Berikut cara memasang link aktif sosial media di blog dengan mudah yakni di bawah ini:
  1. Silahkan buka blogger untuk masuk ke edit HTML.
  2. Klik pada TEMA dan pilih "Edit HTML".
  3. Di dalam terdapat banyak sekali kode HTML yang membuat mata anda terkadang tidak fokus.
  4. Untuk lebih mudah, maka tekan Ctrl + F dan masukan "Social Media" lalu enter.
  5. Terdapat link yang belum terisi pada sisial media kan?
  6. Nah, silahkan mengambil link aktif baik itu facebook, twitter, instagram, dan sebagainya silahkan paste ke ling tersebuat.
  7. Caranya hapus kode kali "xxxx" atau tanda pagar "#" dengan menggantinya link aktif sosial media seperti profil FB, twitter anda, atau lainnya.

Nah, dengan mengganti tanda pagar "#" atau tanda silang "xxxx". Maka, icon sosial media di blog anda sudah aktif, dan artikel maupun blog anda sudah bisa dibagikan ke jejaring media sosial lainnya dengan cara klik pada icon sosmed tersebut.

Itulah cara menerapkan link social media pada icon social media di blog anda agar semua atribut sosmed bisa aktif. Semoga bisa menjadi totorial yang dapat memudahkan anda saat memasang link sosial media di blog masing masing.

No comments